Damac FC vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo mencetak hattrick untuk Al Nassr LAGI! || highlights 🔥
Cristiano Ronaldo kembali tampil cemerlang saat membela Al Nassr. Megabintang asal Portugal itu mencetak hattrick saat Al Nassr menang 3-0 atas Damak pada laga pekan ke-18 Saudi League, Sabtu (25/2/2023) malam WIB.
Cristiano Ronaldo membuka keunggulan Al Nassr di kandang Damak, Prince Sultan bin Abdulaziz Sport City Stadium, lewat eksekusi penalti pada menit ke-18.
Hanya lima menit berselang, mantan pemain Manchester United, Real Madrid, dan Juventus ini mencetak gol keduanya setelah menerima umpan dari Sultan Al Ghannam.
Hattrick dipastikan oleh Cristiano Ronaldo pada menit ke-44. Memaksimalkan umpan Ayman Yahya, Cristiano Ronaldo pun sukses mencetak gol kedelapannya di Liga Arab Saudi.
Kemenangan 3-0 itu membuat Al Nassr kembali ke puncak klasemen Saudi League dengan torehan 43 poin dari 18 pertandingan. Klub yang dibela Cristiano Ronaldo itu unggul dua poin dari pesaing terdekatnya, Al Ittihad.
#football #ronaldo #sports #soccer #alnassr

6 Comments
Semangat terus pasti bisa, lunas ya
Gas lanjut mntepp ayukk kawann
Semangat
Mantap cr7
Mantap jiwa
Mantap CR siuu